SIBERDBN.COM, KANDANGAN – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Selatan (Kalsel) sekaligus CEO PS Barito Putera, H Hasnuryadi Sulaiman, melakukan silaturahmi dengan warga Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) dalam rangka laga ekshibisi sepak bola di Stadion 2 Desember, Desa Baluti, Kecamatan Kandangan, Sabtu (5/7/2025) kemartin.
Kedatangan Wagub Hasnuryadi bersama istri, drg Ellyana Trisya, disambut langsung oleh Bupati HSS H Syafrudin Noor beserta jajaran pemerintah daerah di depan stadion. Masyarakat Kandangan dan komunitas Bartmania (penggemar Barito Putera) turut menyambut meriah kedatangan rombongan.
Pertandingan persahabatan ini turut dihadiri Wakil Bupati HSS, H Suriani, Ketua TP PKK HSS Hj Tata Syafrudin, Anggota Komisi I DPRD Provinsi Kalsel H M Syarifuddin, Anggota DPRD HSS Rizal Nagara, pengurus Exco PSSI, serta sejumlah legenda Barito Putera.
Dalam sambutannya, Wagub Hasnuryadi menyampaikan bahwa kunjungannya ke HSS merupakan bagian dari upaya meneruskan amanah kedua orang tuanya, H Abdussamad Sulaiman bin H. Basirun dan Hj Norhayati binti Anang Dullah, yang dikenal sebagai tokoh Banua yang berdedikasi di dunia sepak bola.
“Selamat sore keluarga besar Kabupaten HSS. Semoga pian seberataan dalam keadaan sehat. Karena tujuan olahraga adalah untuk kesehatan,” ujarnya di tengah lapangan.
Hasnuryadi juga memperkenalkan jersey PS Barito Putera yang unik karena memuat foto pendiri klub. “Ini mungkin satu-satunya jersey di Indonesia, bahkan di dunia, yang memasang foto pendirinya. Ini wujud kecintaan dan kebanggaan terhadap Banua,” ucapnya sambil tersenyum.
Sebagai bentuk interaksi, Hasnuryadi mengajukan sejumlah pertanyaan kepada penonton, seperti nama lengkap ibundanya dan nomor punggung pemain Barito Putera. Warga yang mampu menjawab diundang ke tengah lapangan.
Comment