SIBERDBN.COM, BANJARBARU — Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Kalimantan Selatan menyelenggarakan pelatihan dan sertifikasi public speaking bersertifikat Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Selasa (1/7/2025).
Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari di Aeris Hotel Banjarbaru dan diikuti oleh lebih dari 60 peserta, terdiri atas pegawai BI dan wartawan yang tergabung dalam Forum Jurnalis Ekonomi Banua.
Pelatihan bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara di depan umum, terutama bagi para jurnalis yang memiliki peran penting sebagai penyampai informasi kepada masyarakat.
Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Kalsel, Fadjar Majardi. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya kemampuan komunikasi publik bagi wartawan.
“Wartawan adalah penyambung informasi kepada masyarakat. Sudah saatnya mereka memiliki kemampuan berbicara yang baik di depan umum,” ujar Fadjar.
Ia menambahkan bahwa pelatihan ini bukan sekadar untuk mendapatkan sertifikat, tetapi merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas diri dan profesionalisme.
“Ini soal naik kelas. Kemampuan public speaking itu bukan bakat, tapi keterampilan yang bisa dilatih dan diasah,” tambahnya.
Fadjar juga berharap pelatihan ini dapat membangkitkan kepercayaan diri peserta, yang menurutnya merupakan modal utama dalam menyampaikan pesan secara efektif.
“Ke depan, kami berharap para jurnalis dapat membantu menyampaikan kebijakan-kebijakan Bank Indonesia dengan lebih tepat dan membangun persepsi positif di masyarakat,” tutupnya.
Pelatihan ini terselenggara atas kerja sama dengan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang telah terlisensi BNSP. Seluruh peserta akan mengikuti uji kompetensi di akhir kegiatan.
Editor : Tim Editor
Comment